Pelatihan XCM

Pelatihan Softskill Excellent Community of Management

“Enhancing Leadership Skill To Achieve Great Performance”


Pada hari Sabtu, 29 Mei 2021 Himpunan Mahasiswa Program Studi Manajemen atau biasa dikenal dengan Excellent Community of Management (XCM) telah melakukan pelatihan softskill dengan tema “Enhancing Leadership Skill To Achieve Great Performance”. Pelatihan kali ini dimulai pada Pk. 13.00 dan dikuti oleh 46 peserta yang merupakan anggota XCM Kampus Ancol. Meskipun kegiatan ini dilaksanakan secara virtual tetapi tidak menurunkan semangat para anggota XCM untuk mengikuti pelatihan ini. Acara kali ini diawali oleh Vallent Wonda (12190025) selaku MC, kemudian dilanjutkan dengan kata sambutan yang disampaikan oleh pembina XCM Kampus Ancol yakni, Ibu Maria Josepha Cendry Sudirman, S.E., M.M.


Selanjutnya sesi dilanjutkan dengan pembukaan yang dipandu oleh Angelina (12180004) selaku moderator pada acara kali ini dan memasuki sesi inti yaitu pemaparan materi yang  dibawakan oleh Ibu Maria Josepha Cendry Sudirman, S.E., M.M. Beliau membawakan materi mengenai  Leadership, skill apa saja yang harus dimiliki oleh seorang pemimpin, dan cara untuk menentukan Leadership style yang cocok dengan kita yang akan sangat bermanfaat dalam berorganisasi ataupun bekerja nantinya.

           

 

Acara dilanjutkan dengan pemberian kesimpulan oleh moderator dan ditutup dengan sesi foto bersama oleh pembicara dan seluruh peserta yang hadir pada pelatihan softskill kali ini.

        


Dengan diadakannya pelatihan softskill dengan tema “Enhancing Leadership Skill To Achieve Great Performance ini diharapkan seluruh peserta yaitu anggota XCM Ancol dapat menerapkan ilmu-ilmu yang didapatkan dalam berorganisasi atau bekerja nanti dan tentunya dapat menjadi pemimpin yang berguna di masa yang akan datang nanti.


PELATIHAN SOFTSKILL

Social Media For Digital Entrepreneur

 

    Pada hari Senin, 22 Maret 2021, himpunan mahasiswa Program Studi Manajemen Universitas Bunda Mulia yaitu Excellent Community of Management (XCM) telah menyelenggarakan kegiatan pelatihan softskill dengan tema “Social Media For Digital Entrepreneur”. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk pelatihan yang diberikan kepada seluruh anggota XCM di mana tujuan utama dari dilakukannya kegiatan ini adalah untuk memberikan wawasan dan ilmu dasar mengenai bagaimana seseorang dapat menjadi entrepreneur muda, dan bagaimana seseorang mengembangkan bisnisnya di era di mana teknologi sangat berperan dalam pengembangan bisnis ini sendiri 

    Pelatihan ini  dimulai pukul 13.00 WIB yang diawali dengan pembukaan kegiatan yang  dipandu oleh Maria Angeline selaku MC pelatihan kali ini. Kemudian dilanjutkan dengan kata sambutan dari Pembina XCM – Ibu Maria Josepha Cendry Sudirman, S.E.,M.M. serta kata sambutan dari Ibu Jessica Christine, S.E, MM. 

 


 

Setelah kedua pembina memberikan kata sambutan, acara kemudian dilanjutkan dengan pembacaan CV singkat narasumber yang dipandu oleh Bartolomeus Wahyu Sawarsa selaku moderator acara  dan memasuki sesi acara inti di mana Kak Agatha Oktavina yang menjadi narasumber pada pelatihan kali ini, mempresentasikan materi dan pengalaman yang ia miliki mengenai apakah social media betul-betul berperan penting untuk membuat sebuah bisnis, bagaimana cara membuat content yang baik sesuai dengan audience yang kita tuju. Kemudian beliau juga memaparkan betapa pentingnya peran digitalisasi dalam mengembangkan bisnis dengan memanfaatkan social media sebagai platform dalam mempromosikan produknya.



Setelah selesai dengan sesi pemaparan materi, kemudian pada pukul 14.00 WIB sesi berikutnya adalah sesi tanya jawab antara narasumber dengan para peserta pelatihan yang dipandu oleh moderator acara,  setelah itu kegiatan pelatihan pun diakhiri dengan pengisian kuesioner, foto bersama dan penutup yang selesai pada pukul 14.50 WIB



Semoga dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan para anggota Excellent Community of Management mampu memahami materi yang telah dipaparkan oleh narasumber, karena materi yang diberikan ini sangat bermanfaat bagi para anggota terutama untuk mereka yang ingin mulai untuk mengembangkan bisnis sebagai pemula, dan juga mengerti cara membuat konten yang menarik bagi audience yang dituju.



Pelatihan Softskill Excellent Community of Management

“Time Management Skill”



          Pada hari Selasa, 15 Desember 2020 Himpunan Mahasiswa Program Studi Manajemen atau biasa dikenal dengan Excellent Community of Management (XCM) telah melakukan pelatihan softskill dengan tema “Time Management Skill”. Pelatihan kali ini dikuti oleh 105 peserta yang merupakan anggota XCM Kampus Ancol dan XCM Kampus Serpong. Meskipun kegiatan ini dilaksanakan secara virtual tetapi tidak menurunkan semangat para anggota XCM untuk mengikuti pelatihan ini. Acara kali ini diawali dengan kata sambutan yang disampaikan oleh pembina XCM Kampus Ancol yakni, Ibu Maria Josepha Cendry Sudirman, S.E., M.M dan Ibu Jessica Christie, S.E., M.M serta dilanjutkan dengan kata sambutan dari pembina XCM Kampus Serpong yakni, Ibu Grace Putlia, S.E., M.M dan Ibu Meilisa Alvita, S.E.

            Pelatihan kali ini mendapatkan sebuah kejutan yang istimewa karena ada anggota XCM yang berhasil memenangkan perlombaan yang diadakan oleh Universitas Trisakti dalam acara Business Plan Competition 2020 dengan memperoleh juara ketiga. Mereka adalah : Michelle Ableson, Ferdyan Pangesta, Nicolaus Jose, Alexander, dan Lisia Wijaya. Hal ini tentu saja menjadi sebuah kebanggan tersendiri bagi Universitas Bunda Mulia maupun Exellent Community of Management. Perwakilan dari mereka yakni, Michelle Ableson membagikan pengalaman mereka selama mengikuti perlombaan dan juga memberikan motivasi kepada para anggota XCM. Meskipun pada awalnya ada sedikit keraguan di hati mereka untuk memenangkan perlombaan akan tetapi mereka berhasil mendapatkan juara ketiga. Hal ini bisa mereka dapatkan oleh kerja sama tim, komunikasi, dan tentunya niat di dalam diri mereka. Selain itu pembagian tugas juga menjadi salah satu yang ditekankan dalam usaha mereka untuk mendapatkan posisi ketiga terlebih karena situasi dan kondisi pandemi saat ini yang mengurangi ruang gerak mereka.



            Acara selanjutnya juga tidak kalah istimewa karena sangat berguna bagi anggota XCM dalam membagi atau menentukan skala prioritas sebagai seorang mahasiswa/i yang nantinya akan terjun ke dunia kerja. Pemaparan materi yang pertama dibawakan oleh Ibu Jessica Christie, S.E., M.M. Beliau memberikan materi mengenai Time Management dalam dunia kerja di mana kita harus bisa membuat jadwal yang lebih baik dan sesuai urutan hal penting dan kita juga diberikan pengetahuan mengenai perbedaan Small Company dan Big Company yang nantinya akan berguna bagi kita dalam menentukan jadwal yang baik dan sesuai.



Pemaparan materi yang kedua dibawakan oleh Ibu Meilisa Alvita, S.E. Pada kesempatan kali ini Ibu Meilisa memberikan kami pengetahuan mengenai cara membagi waktu yang akan dilakukan oleh kita dalam melakukan sebuah kegiatan. Selain menentukan skala prioritas, para peserta juga diberikan cara untuk menentukan kegiatan yang lebih penting untuk dikerjakan terlebih dahulu sehingga waktu yang tersedia bisa digunakan secara efektif dan tidak ada yang terbuang begitu saja.



Acara selanjutnya adalah sesi tanya jawab dari para peserta, di mana pertanyaan yang diberikan mampu terjawab dengan baik oleh pembicara pada kegiatan kali ini. Selanjutnya pemberian Token of Appreciation kepada para pembicara, yang diawali oleh pemberian Token of Appreciation kepada Ibu Jessica Christie, S.E., M.M selaku pembicara 1 dan diberikan oleh pembina XCM Kampus Ancol yaitu Ibu Maria Josepha Cendry Sudirman, S.E., M.M. Setelah itu dilanjutkan dengan pemberian Token of Appreciation kepada Ibu Meilisia Alvita, S.E selaku pembicara 2 dan diberikan oleh pembina XCM Kampus Serpong yaitu Ibu Grace Putlia, S.E., M.M. Terakhir, pemberian Token of Appreciation kepada Kevin Santoso selaku moderator dan diberikan oleh Ibu Maria Josepha Cendry Sudirman, S.E., M.M.



   




 

Kegiatan ini ditutup dengan foto bersama oleh pembicara dan seluruh peserta yang hadir dalam pelatihan Softskill kali ini.



Dengan diadakannya pelatihan Softskill “Time Management Skill” ini diharapkan seluruh peserta yaitu anggota XCM 2020-2021 dapat menjadi pribadi yang mampu untuk membagi waktunya sesuai dengan kepentingan dari setiap kegiatan yang akan dilakukan. Sehingga tugas sebagai anggota organisasi dan tentu saja sebagai mahasiswa/i bisa dijalankan dengan baik dan tanpa ada halangan terutama dalam membagi waktu. 



PELATIHAN SOFTSKILL

 


            Pada hari Sabtu, 7 November 2020, himpunan mahasiswa program studi manajemen Universitas Bunda Mulia yang dikenal sebagai Excellent Community of Management menyelenggarakan kegiatan pelatihan softskill dengan tema How To Be A Great Entrepreneur In Digital Era. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk pelatihan yang diberikan kepada seluruh anggota di mana tujuan utama dari dilakukannya kegiatan ini adalah untuk memberikan wawasan dan ilmu dasar mengenai bagaimana seseorang dapat menjadi entrepreneur muda, dan bagaimana seseorang mengembangkan bisnisnya di era di mana teknologi sangat berperan dalam pengembangan bisnis ini sendiri

Kegiatan  dimulai pukul 15.30 WIB dan diawali dengan pembukaan kegiatan yang  dipandu oleh Michelle Liemy Ableson selaku MC acara dan kegiatan ini juga diikuti oleh seluruh anggota Excellent Community Of Management kampus Ancol. setelah pembukaan acara sesi selanjutnya dilanjutkan dengan kata sambutan dari Pembina XCM– ibu Maria Josepha Cendry Sudirman, S.E.,M.M. dan dilanjutkan kata sambutan dari Ibu Sophia Reni Susilo, S.E, MM.

 Setelah kedua Pembina memberikan kata sambutan, acara kemudian dilanjutkan dengan pembacaan CV singkat narasumber yang dipandu oleh Anthony Japutra selaku moderator acara  dan memasuki sesi acara inti di mana Ibu Ria Ellysa yang menjadi narasumber pada pelatihan kali ini, mempresentasikan segala materi dan pengalaman yang ia miliki mengenai bagaimana seseorang mampu untuk memulai dan mengembangkan bisnis yang dia rintis dari awal hingga sekarang ini, dan kemudian beliau juga memaparkan betapa pentingnya peran digitalisasi dalam mengembangkan bisnis di mana dalam penjelasannya beliau memberikan pengalaman bagaimana ia mengembangkan usahanya yang bernama CARE-INC you dengan memanfaatkan sosial media sebagai platform utama dalam mempromosikan produknya

Setelah selesai dengan sesi pemaparan materi, kemudian sesi berikutnya adalah sesi tanya jawab antara narasumber dengan para peserta pelatihan yang dipandu oleh moderator acara, Kemudian pada sesi berikutnya dipandu kembali oleh MC Acara, di mana acara dilanjutkan dengan pemberian token of appreciation kepada Anthony Japutra selaku moderator acara oleh dan Ibu Sophia Reni Susilo, S.E, MM, dan dilanjutkan pemberian token of appreciation kepada Ibu Ria Ellysa selaku narasumber oleh ibu Maria Josepha Cendry Sudirman, S.E., M.M. setelah itu kegiatan pelatihan pun diakhiri dengan pengisian kuisioner, foto bersama dan penutup yang sekiranya selesai pada pukul 17.20 WIB

Semoga dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan para anggota Excellent Community of Management mampu memahami segala materi yang telah dipaparkan oleh narasumber, karena materi yang diberikan ini sangat bermanfaat bagi para anggota terutama untuk mereka yang ingin mulai untuk mengembangkan bisnis namun masih banyak pertimbangan dalam melakukannya.

 

 


Pada hari Kamis, 10 Maret 2016 Himpunan Mahasiswa Program Studi Manajemen yaitu Excellent Community of Management (XCM) telah melakukan Pelatihan Softskill “Build Your Skill”. Kegiatan ini diadakan di Padepokan Karangtumaritis, Lembang-Bandung.
Pelatihan Softskill “Build Your Skill” ini diikuti oleh 39 anggota aktif XCM periode kepengurusan 2015-2016. Kegiatan ini dimulai dengan sambutan oleh Ibu Tannia, SE., MM kemudian dilanjutkan dengan kegiatan pemberian materi oleh para Ketua Divisi XCM 2015-2016 kepada setiap anggota divisinya serta kepada anggota-anggota divisi lain.
Materi pertama dibawakan oleh Fincent Sutanto selaku Ketua Divisi Litbang XCM 2015-2016 dengan tema “Pengelolaan Kuesioner dan Interpretasi”. Materi kedua dibawakan oleh Angelita Indah Sudithio selaku Ketua Divisi Kreatif XCM 2015-2016 dengan tema “Pelatihan Photoshop”. Materi ketiga dibawakan oleh Claryn Tanado selaku Ketua Divisi Keuangan XCM 2015-2016 dengan tema “Pembuatan Laporan Keuangan“ Materi keempat dibawakan oleh Jeffri selaku Ketua Divisi Markom XCM 2015-2016 dengan tema “Public Speaking”.
Setelah pemberian materi, sesi berikutnya adalah diskusi dan tanya jawab dengan para peserta pelatihan serta pemberian sertifikat kepada para pembicara oleh pembina XCM 2015-2016 yaitu Ibu Tannia, SE., MM dan Ibu Lilis Susilawaty, SE.
Kegiatan ini ditutup dengan foto bersama seluruh pembicara dan peserta pelatihan perdivisi. Dengan diadakannya kegiatan pelatihan Softskill “Build Your Skill” ini diharapkan seluruh peserta yaitu anggota XCM 2015-2016 dapat menjadi pribadi yang terlatih dan kompeten dalam mengembangkan softskill di dalam diri mereka sehingga dapat mewujudkan seluruh Program Kerja XCM maupun Program Kerja Divisi masing-masing. (ais, tnn)


 

 

 

 

 

HMP Manajemen: Pelatihan Leadership & Teamwork Bandung, 11 Maret 2016

Pada tanggal 11 Maret 2016, Himpunan Mahasiswa Program Studi Manajemen yaitu Excellent Community of Management (XCM),Integrated Retail Community (IRC) dan Marketing Club (MC) melaksanakan kegiatan pelatihan Leadership & Teamwork di Padepokan Karang Tumaritis, Bandung. Pelatihan ini diikuti oleh 39 anggota aktif XCM, 17 anggota aktif IRC, dan 33 anggota aktif MC. Pada pelatihan ini para peserta didampingi oleh masing-masing pembina HMP, yaitu Ibu Tannia, SE., MM dan Ibu Lilis Susilawaty, SE selaku pembina XCM, Bapak Andreas Wijaya, SE., MM selaku pembina IRC, dan Ibu Henilia Yulita, SE., MM selaku pembina MC.
Setibanya di lokasi pelatihan, para peserta pelatihan melakukan senam pagi terlebih dahulu sebelum menjalankan Pelatihan Leadership & Teamwork. Pelatihan Leadership & Teamwork kali ini difasilitasi oleh trainer dari pihak eksternal, yang diketuai oleh Bapak Iwan.
Setiap peserta digabung dalam 8 kelompok secara acak oleh trainer tanpa melihat asal organisasinya. Trainer telah menyiapkan 8 pos permainan, dimana setiap pos permainan hanya berisikan 2 kelompok yang saling bersaing dalam menyelesaikan pos secara bersamaan.
Tentu saja tugas-tugas yang diberikan pada pos tersebut memiliki arti/makna dan nilai yang dapat diambil oleh setiap peserta. Secara garis besar, seluruh pos ini memiliki makna bahwa di dalam suatu lingkup organisasi diperlukan jiwa kepemimpinan, kerjasama serta komunikasi 2 arah yang baik agar organisasi tersebut dapat terus berkembang dengan didukung personal yang berkompeten. Pelatihan yang berlangsung kurang lebih 4 jam ini diharapkan dapat benar-benar diresapi maknanya oleh seluruh peserta.
Selesainya kegiatan Pelatihan Leadership & Teamwork ditutup dengan pengumuman pemenang dan penyampaian kembali makna dari pelatihan ini oleh tim trainer. Setelah itu dilakukan foto bersama dengan seluruh peserta dan tim traineir.
Harapannya setelah pelatihan ini, setiap anggota dari masing-masing HMP Manajemen memiliki jiwa kepemimpinan yang diperlukan untuk pengembangan setiap organisasi serta diharapkan setiap anggota HMP Manajemen satu sama lain dapat saling bekerja sama dan menjalin komunikasi yang baik, sehingga setiap program kerja yang ditargetkan dapat tercapai.(mrs, tnn,aw,hnl)















Program Studi Manajemen Pelatihan Softskill “Team work Makes A Dream Work” Cisarua, Jawa Barat 11-12 September 2016

Pada tanggal 11-12 September 2016, Himpunan Mahasiswa Program Studi Manajemen: Excellent Community of Management (XCM) bersama ketiga pembina, Ms.Lilis Susilawaty, SE., MM., Ms.Tannia., SE., MM, dan Bpk. Brendi Wijaya, SE., MM.mengadakan kegiatan Pelatihan Softskill yang bertemakan “Teamwork Makes A Dream Work” di Villa Puncak Gayatri, Cisarua, Jawa Barat.
Seluruh anggota XCM berkumpul di Universitas Bunda Mulia (UBM) pukul 06.30 WIB untuk melakukan registrasi. Sebelum perjalanan menuju Villa Puncak Gayatri, Himpunan Mahasiswa XCM berbagi kasih dan menghibur anak-anak berkebutuhan khusus di Panti Asuhan Dwituna Rawinala, Jakarta Timur. Acara dimulai dengan perkenalan dan persembahan lagu dari para anak-anak Panti Asuhan Dwituna Rawinala. Kemudian acara dilanjutkan dengan permainan serta pembagian hadiah. Selain itu, tidak lupa juga Himpunan Mahasiswa XCM memberikan sumbangan untuk Panti Asuhan Dwituna Rawinala.Acara diakhiri dengan cap tangan di spanduk yang telah disediakan dengan menggunakan cat air oleh anak-anak Panti Asuhan Dwituna Rawinala dan dilanjutkan dengan fotobersama. Pukul 11.30, Himpunan Mahasiswa XCM  melanjutkan perjalanan menuju Cisarua, Jawa Barat.
Pada tanggal 12 September 2016 pukul 06.00 WIB, kegiatan Pelatihan“Teamwork Makes A Dream Work” diawali dengan senam bersama di lapangan yang dipimpin oleh Event Organizer ID Adventure. Setelah senam, Himpunan Mahasiswa XCM diperbolehkan sarapan dan berkumpul kembali di lapangan pada pukul 07.30 WIB. Permainan pertama dimulai dengan ice breaking yang pertama yaitu dengan mencari pasangan lalu melakukan suit lalu pemenang suit akan diadu lagi dengan pemenang yang lain hingga menyisakan satu orang pemenang. Ice breakingyang kedua, semua peserta menjadi telor, telor tersebut melakukan suit dengan yang lain, jika menang telor akan berubah menjadi ayam, jika menang lagi ayam akan berubah menjadi elang lalu berubah menjadi pemenang utama. Ice breaking yang ketiga, seluruh peserta diberikan tali. Tali tersebut harus diikat ke teman yang berada di kanan dan kiri dengan mata tertutup. Ditengah proses kami menyambungkan tali, ada beberapa tali yang digunting sehingga terputus kembali dan kami harus mengikatnya kembali. Permainan tersebut berlangsung hingga 30 menit. Dalam ice breaking ini mengajarkan para anggota XCM untuk menunjukkan kekompakan, bahwa tali yang tergunting merupakan sebuah konflik yang terjadi dan para anggota XCM harus tetap menyambungkan tali yang menunjukan agar dapat berusaha menyelesaikan konflik dan tetap bersatu. Ice breaking  yang terakhir, dimana para anggota menompang dan mengangkat tubuh temannya hingga ke atas. Inti dari permainan ini adalah para anggota saling memiliki rasa percaya terhadap anggota yang lain.
Permainan utama dimulai dengan pembagian kelompok, Tiap kelompok diwajibkan membuat yel-yel lalu ditampilkan kekelompok yang lain. Setelah menampilkan yel-yel tiap kelompok para peserta harus mengunjungi 4 pos yang telah disiapkan. Dan masing-masing pos memiliki nilai-nilai yang baik seperti PLAN, DO, CHECK and ACTION. Setelah setiap kelompok menyelesaikan setiap pos, para anggota XCM dikumpulkan kembali untuk final game, peserta harus menjaga lilin agar tetap menyala dari awal hingga akhir tujuan yang tentunya harus melewati banyak rintangan dan rintangan terakhir adalah menyebrangi kolam renang, setiap anggota yang bias maupun tidak bias berenang harus tetap menyebrangi kolam renang tersebut dan lilin juga harus tersebrangi tanpa mati apinya. Kami memiliki banyak kendala di permainan terakhir ini, terutama pada saat sampai di kolam renang, tetapi pada akhirnya kami pun dapat menyelesaikan final game dengan baik. Dari final game ini mengajarkan bahwa setiap anggota tim yang memiliki kekurangan harus dibantu dan ditutupi oleh kelebihan anggota lainnya sehingga tim tersebut menjadi tetap solid. Kemudian, segala teori harus tetap diseimbangkan dengan tindakan, jangan terlalu banyak teori tetapi tindakan sedikit, sehingga jika teori dan tindakan seimbang, maka akan membuat waktu penyelesaian suatu pekerjaan menjadi efektif dan efisien.

Acara pelatihan “Teamwork Makes A Dream Work” ditutup dengan foto bersama para anggota XCM juga dengan para pembina. Sebelum perjalanan pulang, tidak lupa diakhiri dengan berdoa bersama.(mth, lsy)





 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

   

Pelatihan Softskill “BUILD UP A NEW GENERATION” Excellent Community of Management – Program Studi Manajemen Bandung, 15 Maret 2017

 

Pada hari Rabu tanggal 15 Maret 2017, Himpunan Mahasiswa Program Studi Manajemen XCM (Excellent Community of Management) telah mengikuti kegiatan pelatihan softskillyang bertemakan Build Up A New Generation. Adapun pelatihan ini bertujuan untuk mempersiapkan para generasi baru dalam pembentukan karakter dan peningkatan  kemampuan dalam berorganisasi. Kegiatan ini diadakan di Ciwangun Indah Camp, Bandungpadatanggal 15Maret 2017.

Pelatihan softskill  ini diikuti oleh 47 anggota aktif XCM kepengurusan periode 2016/2017 yang dimana pembicara dalam pelatihan ini adalah Ketua, Wakil Ketua dan Kepala Divisi HMP – XCM. Acaradimulai dari jam 15.00 WIB dengan mengumpulkan anggotaXCM di Aula.

Topik materi pertama diisi dengan pemaparan mengenai “Komitmen dan Tanggung Jawab dalam Berorganisasi” oleh Tria Rendi Manurun (NIM : 12140219) dan Yogaswara Tetra Putra (NIM : 12150002). Inti dari materi tersebut mengajarkan para peserta bagimana menjadi pribadi yang berkomitmen dan bertanggung jawab terhadap tugas yang telah dipercayakan serta memotivasi para anggota XCM untuk berkontribusi dengan baik dalam organisasi. Kemudian materi dilanjutkan dengan topik “Simple Secrets of Great Communicators” yang dibawakan oleh Prisilia Theovany Ferdi (NIM : 12150173) selaku Wakil Kepala Divisi Marketing & Communication. Dari topik tersebut para peserta mendapatkan manfaat bagaimana menyampaikan informasi yang benar dan tepat tanpa mengabaikan etika dalam bepresentasi, para anggota juga diajak untuk mempraktekan langsung mengenai bagaimana etika dan cara menyampaikan informasi di depan kelas. Materi berikutnya dibawakan oleh Cindy Nathania (NIM : 12140131) selaku Kepala Divisi Penelitian dan Pengembangan mengenai “Kemampuan Mengolah Data Secara Terstruktur & Pengembangan Organisasi”. Adapun para anggota XCM diajarkan cara mengolah kuesioner dengan baik dan benar, membuat kesimpulan dari hasil pengolahan dan pemaparan informasi mengenai tugas – tugas yang harus dilakukan oleh para anggota XCM khususnya Divisi Penelitian & Pengembangan. Materi dianjutkan oleh Venny Andriani (NIM : 12140077) selaku Kepala Divisi Kreatif dengan topik “Memvisualisasikan Informasi dengan Photoshop”. Selain pemaparan mengenai tugas – tugas rutin divisi kreatif, dalam pelatihan tersebut para peserta diajak untuk mempraktikan langsung membuat desain dengan menggunakan photoshop. Sedangkan topik materi terakhir dipaparkan oleh Wastynoviandini (NIM : 12140106) selaku Kepada Divisi Keuangan mengenai “Pengelolaan Keuangan Organisasi, Penyusunan Laporan Keuangan & Laporan Pertanggungjawaban. Adapun manfaat yang diperoleh dari pelatihan ini ialah bagaimana mengelola dan mengalokasikan keuangan para anggota XCM serta membuat laporan keuangan tiap ahir bulan.
Dalam kegiatan tersebut ditutup oleh pemberian oleh Ibu Lilis Susilawaty, SE.,MM. dan Bapak Brendi Wijaya SE.,MM., selaku Pembina HMP – XCM periode 2016/2017 kepada para pembicara sebagai bentuk apresiasi atas materi yang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar